Rechercher dans ce blog

Friday, May 21, 2021

[POPULER JABODETABEK] Warga Keluhkan Toa Masjid Minta Maaf | Klaster Libur Lebaran di Jakarta - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Permintaan maaf dari seorang warga yang keluhkan toa masjid menjadi berita terpopuler di Megapolitan Kompas.com, Jumat (21/5/2021).

Selain itu, munculnya klaster libur Lebaran juga menarik minat pembaca kemarin.

Berikut 5 berita terpopuler di Megapolitan Kompas.com sepanjang kemarin.

Baca juga: Warga yang Keluhkan Suara Toa Masjid di Tangerang Minta Maaf, Janji Hati-hati dalam Bertutur

1. Warga yang Keluhkan Toa Masjid Minta Maaf

Seorang pria berinisial MR (43), warga di perumahan Il Lago, Curug Sangareng, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang meminta maaf setelah mengeluh suara toa masjid.

Permintaan maaf itu disampaikan MR setelah dimediasi dengan pengurus Masjid Jami Al-fudhola oleh kepolisian dan pihak Kecamatan Kelapa Dua, Kamis (20/5/2021).

MR dan pengurus masjid telah sepakat berdamai dan menyelesaikan persoalan toa masjid tersebut secara kekeluargaan.

Terima kasih telah membaca Kompas.com.
Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Berita selengkapnya di sini.

Baca juga: PPDB Jakarta 2021: Syarat Usia Masuk Sekolah Mulai dari TK hingga SMA

2. Tawa John Kei Usai Divonis 15 Tahun Penjara

Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Barat memvonis kurungan penjara selama 15 tahun kepada John Refra alias John Kei.

John Kei dinilai terbukti melanggar Pasal 340 KUHP tentang Pembunuhan Berencana terhadap Yustus Corwing alias Erwin dan Pasal 170 KUHP tentang Tindak Pidana Pengeroyokan ke rumah kerabatnya, Nus Kei.

Mendengar vonis itu, John Kei lantas tertawa.

Berita selengkapnya di sini.

3. Munculnya Klaster Libur Lebaran di Jakarta

Sejumlah warga di DKI Jakarta dan sekitarnya terpapar Covid-19 setelah mengadakan silaturahmi ataupun mudik pada Lebaran 2021.

Baca juga: Pengemudi di Jatinegara Gunakan Pelat Dinas Polri, Polisi: Ingin Mendapat Privilege di Jalan

Klaster libur Lebaran ini belakangan merebak di sejumlah daerah di DKI Jakarta dan sekitarnya.

Sebagai contoh, 80 warga dalam 1 rukun tetangga (RT) di Kelurahan Cilangkap, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur terpapar Covid-19.

Klaster Lebaran itu selengkapnya di sini.

4. Kisah Viral Warga Dilarang Foto Pakai Kamera DSLR di GBK

Seorang warga mengaku ditegur satpam karena memotret dengan kamera DSLR di kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Menurut warga tersebut, satpam menjelaskan bahwa penggunaan kamera DSLR dilarang karena hasil foto dikhawatirkan akan digunakan untuk kepentingan komersial.

Pengakuannya itu kemudian menjadi viral di media sosial, termasuk dipertanyakan fotografer senior Arbain Rambey lewat akun Twitternya @arbainrambey.

Cerita selengkapnya di sini.

Baca juga: Disdik DKI Ingatkan Orang Tua, Semua Sekolah Negeri di Jakarta Punya Standar yang Sama

5. Pemprov DKI Dikritik usai Munculnya Klaster Lebaran di Cilangkap

Klaster Lebaran di Cilangkap usai silaturahmi itu menuai kritik dari Sekretaris Komisi E DPRD DKI Jakarta Johnny Simanjuntak.

Johnny menyalahkan Pemerintah Provinsi DKI yang teledor dalam mencegah penyebaran Covid-19.

"Saya melihat di sini apabila muncul seperti itu, itu adalah keteledoran Pemerintah Pemprov DKI Jakarta," ujar Johnny saat dihubungi melalui telepon, Jumat.

Pernyataan Johnny selengkapnya di sini.

Adblock test (Why?)


[POPULER JABODETABEK] Warga Keluhkan Toa Masjid Minta Maaf | Klaster Libur Lebaran di Jakarta - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

POPULER HARI INI: Ramalan Zodiak 4 Juli hingga Spoiler Drakor Alchemy of Souls - Pikiran Rakyat Bekasi - Pikiran Rakyat Bekasi

PR BEKASI - Berikut ini beberapa berita populer yang dirangkum untuk pembaca setia Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Senin, 4 Juli 2022. Te...