Rechercher dans ce blog

Tuesday, March 1, 2022

[POPULER JABODETABEK] Seorang Perempuan Curi Tas Berisi Uang 12 Juta | Lapor Kehilangan 38 STNK dan BPKB, Korban Tak Ditanggapi Polisi - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com

JAKARTA, KOMPAS.com - Berita populer Jabodetabek dimulai dari aksi pencurian yang dilakukan seorang ibu di sebuah toko kue di Ciracas, Jakarta Timur.

Dalam video amatir yang beredar di media sosial, tampak pelaku memanfaatkan penjaga toko yang sedang tertidur.

Artikel tentang pencurian yang dilakukan seorang ibu itu ramai dibaca dan menjadi berita terpopuler Jabodetabek.

Kemudian, artikel tentang seorang warga yang laporannya dioper-oper dan tak ditanggapi serius oleh polisi juga ramai dibaca.

Hal itu dialami oleh Ade Irawan, korban pencurian 38 STNK dan BPKB di Ciledug, Kota Tangerang, Banten.

Artikel tentang nasib Ade yang laporannya tak ditanggapi serus oleh polisi pun masuk dalam deretan berita populer Jabodetabek.

Berikut paparannya:

1. Seorang Perempuan Curi Tas Berisi Uang 12 Juta

Aksi pencurian yang dilakukan seorang ibu di salah satu toko kue di Jalan Raya Bogor, wilayah Kecamatan Ciracas, Jakarta Timur, terekam kamera closed-circuit television (CCTV), Minggu (27/2/2022), sekitar pukul 13.37 WIB.

Dalam video amatir yang beredar di media sosial, tampak pelaku memanfaatkan penjaga toko yang sedang tertidur.

Pelaku menggasak satu tas yang berisi uang Rp 12 juta di samping korban.

Selengkapnya baca: Wanita Ini Curi Tas Berisi Uang Rp 12 Juta di Toko Kue di Ciracas Saat Penjaga Tertidur

2. Lapor Kehilangan 38 STNK dan BPKB, Korban Tak Ditanggapi Polisi

Sebanyak 38 surat tanda nomor kendaraan (STNK) dan buku pemilik kendaraan bermotor (BPKB) diambil seorang pencuri dari mobil yang terparkir di daerah Parung Serab, Ciledug, Kota Tangerang, Jumat (25/2/2022).

Ade Irawan, korban sekaligus pemilik mobil, mengaku sudah mencoba melapor ke Polsek Ciledug.

Namun, laporan itu ditolak pihak Polsek Ciledug.

Selengkapnya baca: Hendak Laporan Kehilangan 38 STNK dan BPKB, Korban Mengaku Dioper Sana-sini oleh Polisi

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Adblock test (Why?)


[POPULER JABODETABEK] Seorang Perempuan Curi Tas Berisi Uang 12 Juta | Lapor Kehilangan 38 STNK dan BPKB, Korban Tak Ditanggapi Polisi - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com
Read More

No comments:

Post a Comment

POPULER HARI INI: Ramalan Zodiak 4 Juli hingga Spoiler Drakor Alchemy of Souls - Pikiran Rakyat Bekasi - Pikiran Rakyat Bekasi

PR BEKASI - Berikut ini beberapa berita populer yang dirangkum untuk pembaca setia Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Senin, 4 Juli 2022. Te...