JAKARTA, KOMPAS.com - Berita populer Jabodetabek dimulai dari tewasnya pengendara motor usai menerobos lampu merah dan menabrak mobil di Pondok Indah, Jakarta Selatan, Minggu (16/1/2022).
Korban tewas di tempat setelah Yamaha Mio berpelat nomor B 6362 SXY yang dikendarainya bertabrakan dengan Mercedes-Benz berpelat nomor B 1953 CA.
Artikel tentang peristiwa tabrakan itu ramai dibaca dan menjadikannya sebagai berita terpopuler Jabodetabek.
Selain itu, berita tentang pedagang di Jaletreng, Tangerang, Banten, yang diancam ormas juga ramai dibaca.
Mereka mengaku kerap dimintai uang pungutan liar (pungli) oleh ormas. Pedagang mengaku terpaksa membayar pungli agar tempat usahanya tidak dirusak. Artikel tersebut pun masuk dalam deretan berita Populer Jabodetabek.
Berikut paparannya:
1. Pengendara Motor Tewas usai Terobos Lampu Merah dan Tabrak Mobil
Seorang pengendara motor tewas setelah terlibat kecelakaan adu banteng dengan Mercedez-Benz di Jalan Metro Pondok Indah, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Minggu (16/1/2022) dini hari.
Korban tewas di tempat setelah Yamaha Mio berpelat nomor B 6362 SXY yang dikendarainya bertabrakan dengan Mercedes-Benz berpelat nomor B 1953 CA.
"Pengendara kondisi meninggal dunia di TKP," kata Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Sigit saat dikonfirmasi.
Selengkapnya baca: Terobos Lampu Merah Lalu Tabrak Mobil di Pondok Indah, Pengendara Motor Tewas di Tempat
2. Pedagang di Tangsel Diancam Dirusak Lapaknya oleh Ormas
Pedagang di kawasan wisata Jaletreng, Setu, Tangerang Selatan, Banten, mengaku kerap dimintai uang pungutan liar (pungli) oleh ormas.
Pedagang mengaku terpaksa membayar pungli agar tempat usahanya tidak dirusak.
"Kalau enggak dibayar atau balasnya ketus ke ormas, entar tenda (lapak jualan) dirusak. Ada ajalah yang rusak entar," kata A, salah seorang pedagang di kawasan wisata Jaletreng, Sabtu (15/1/2022).
Selengkapnya baca: Pedagang di Jaletreng Tangsel Terpaksa Bayar Pungli ke Ormas: Lapak Dirusak kalau Tak Kasih Uang
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
[POPULER JABODETABEK] Pengendara Motor Tewas usai Terobos Lampu Merah dan Tabrak Mobil | Pedagang di Tangsel Diancam Dirusak Lapaknya oleh Ormas - Kompas.com - Megapolitan Kompas.com
Read More
No comments:
Post a Comment