Rechercher dans ce blog

Sunday, November 14, 2021

Instagram Reels Rilis Dua Fitur yang Populer di TikTok - detikInet

Jakarta -

Instagram berupaya menggoda pengguna setia TikTok agar beralih ke layanan serupa yakni Reels dengan merilis dua fitur baru yang sudah populer di TikTok.

Hadirnya dua fitur adalah text-to-speech yang menyediakan sulih suara robot untuk video. Jadi saat pengguna mengetik teks untuk video, mereka bisa mendapatkan suara yang dibuat secara otomatis untuk membacanya dengan keras.

Fitur tersebut terdapat di dalam gelembung Teks di sudut kiri bawah layar. Setelah itu pengguna harus memilih di antara dua opsi suara yang tersedia sebelum video tersebut diposting.

Di TikTok fitur ini begitu populer, di mana beberapa menggunakan suara robot untuk menceritakan aktivitas mereka sehingga menjadi lucu untuk konten mereka sebagaimana dilansir detiKINET dari Engadget, Minggu (14/11/2021).

Fitur text-to-speech di Instagram ReelsFitur text-to-speech di Instagram Reels. Foto: Instagram

Selain Text-to-Speech, Instagram juga telah meluncurkan Efek Suara untuk Reels. Dengan fitur ini kreator dapat mengubah suaranya sesuai keinginan dan memilih dari beberapa opsi yang tersedia.

Kreator dapat mengubah suaranya agar terdengar seperti menghirup helium atau terdengar seperti raksasa. Mereka juga dapat memilih untuk bersuara seperti penyiar, robot, atau vokalis. Instagram telah meluncurkan kedua alat audio, sehingga pengguna sekarang dapat mencobanya.

Simak Video "PMI DKI Bakal Laporkan Hoax Ucapan Dukacita Ke Megawati di Polda Metro"
[Gambas:Video 20detik]
(jsn/fay)

Adblock test (Why?)


Instagram Reels Rilis Dua Fitur yang Populer di TikTok - detikInet
Read More

No comments:

Post a Comment

POPULER HARI INI: Ramalan Zodiak 4 Juli hingga Spoiler Drakor Alchemy of Souls - Pikiran Rakyat Bekasi - Pikiran Rakyat Bekasi

PR BEKASI - Berikut ini beberapa berita populer yang dirangkum untuk pembaca setia Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Senin, 4 Juli 2022. Te...