Rechercher dans ce blog

Saturday, September 4, 2021

[POPULER SAINS] Dugaan Pelecehan Seksual KPI | Apa Jadinya Jika Vaksin Sinovac dan AstraZeneca Dicampur? - Kompas.com - KOMPAS.com

KOMPAS.com - Kasus dugaan pelecehan seksual di KPI Pusat menjadi perhatian masyarakat saat ini. Namun, apa yang menyebabkan perundungan di lingkungan kerja?

Penjelasan dari psikolog sosial tentang alasan perundungan atau pelecehan seksual di lingkungan kerja menjadi salah satu berita populer Sains Kompas.com edisi Sabtu, 4 September 2021.

Selain itu, ilmuwan menangkap objek luar angkasa langka berkat teleskop Hubble milik NASA. Dikatakan, yang ditangkap teleskop hubble adalah fenomena kelahiran dari sistem bintang di alam semesta.

Kemudian, pada Juli lalu pemerintah Thailand mengumumkan akan mencampur vaksin Covid-19 Sinovac dan AstraZeneca. Apa yang terjadi jika kedua vaksin itu dicapur pun menjadi berita terpopuler lainnya.

Berita yang menjadi headline Sains terakhir adalah obat herbal untuk mengatasi GERD yang paling ampuh.

Baca juga: [POPULER SAINS] Jadwal Fenomena Hari Tanpa Bayangan | Kenapa Rel Kereta Api Diberi Batu?

Dapatkan informasi, inspirasi dan insight di email kamu.
Daftarkan email

Berikut rangkumannya:

1. 2 Faktor pemicu perundungan di lingkungan kerja

Belakangan ini, viral dugaan pelecehan seksual dan perundungan terhadap seorang pegawai pria di Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat.

Banyak orang yang terkejut, mengapa hal seperti ini bisa terjadi di lingkungan kerja seperti KPI.

Menanggapi kasus ini, Psikolog Sosial asal Solo, Hening Widyastuti, mengungkapkan alasan perundungan atau pelecehan seksual di lingkungan kantor bisa terjadi.

Dia mengatakan, perundungan bisa terjadi karena 2 faktor eksternal, yakni senioritas-yunioritas dan karakter internal.

Berikut penjelasan selengkapnya dari Hening:

Dugaan Pelecehan Seksual di KPI, Ketahui 2 Faktor Terjadinya Perundungan

Teleskop Hubble menangkap gambar objek luar angkasa yang langka. Foto objek langka itu baru saja dirilis oleh teleskop luar angkasa milik badan antariksa nasional Amerika Serikat (NASA).

Gambar tersebut adalah fenomena yang dikenal sebagai objek Herbig-Haro, yang berhasil diabadikan teleskop Hubble di konstelasi Orion.

Objek yang dikenal sebagai HH-111 ini berjarak sekitar 1.300 tahun cahaya dari Bumi. Jadi, sebenarnya objek apakah Herbig-Haro itu dan mengapa fenomena ini disebut langka?

Dilansir dari ABC, Sabtu (4/9/2021), pada dasarnya fenomena luar angkasa yang tertangkap ini adalah sebuah kelahiran dari sistem bintang di alam semesta, kata astronom Brad Tucker dari Australian National University.

"Di pusat Anda memiliki apa yang kami sebut protobintang, di mana gas dari bintang sebelumnya telah runtuh menjadi bayi bintang baru," jelas Dr Tucker.

Selengkapnya baca di sini:

Teleskop Hubble Tangkap Objek Luar Angkasa yang Langka, Apa Itu?

3. Apa jadinya jika vaksin Sinovac dan Astrazeneca dicampur?

Pada bulan Juli lalu, pemerintah Thailand mengumumkan akan mencampur dua jenis vaksin Sinovac dan vaksin AstraZeneca.

Upaya ini dilakukan Negeri Gajah Putih itu untuk mengendalikan infeksi Covid-19 yang melonjak akibat penyebaran varian Delta.

Seperti diberitakan Reuters, Kementerian Kesehatan Thailand mengatakan pada Kamis (2/9/2021), bahwa rejimen vaksin Covid-19 buatan Sinovac China diikuti dengan vaksin AstraZeneca menunjukkan hasil yang aman dan berhasil meningkatkan kekebalan di antara 1,5 juta penerima vaksin campuran pertama di negara ini.

Thailand menjadi negara pertama di dunia yang mencampur vaksin China dan vaksin Covid-19 yang dikembangkan oleh negara Barat, ketika kasus Covid-19 dan angka kematian di negara itu melonjak.

Pemerintah setempat pun masih terus berupaya menyediakan pasokan vaksin Covid-19 untuk memenuhi vaksinasi terhadap seluruh warganya.

Hasil selengkapnya baca di sini:

Vaksin Sinovac dan AstraZeneca di Thailand Dicampur, Bagaimana Hasilnya?

4. Obat herbal paling ampuh untuk GERD

GERD adalah singkatan dari gastroesophageal reflux disease. Ini merupakan gejala asam lambung yang sering naik. Biasanya gejalanya disertai batuk dan nyeri dada.

GERD bisa diobati dengan obat yang dijual bebas di apotik untuk mengatasi asam lambung, seperti antasida. Selain itu, penderitanya harus mengubah gaya hidup serta pola makan.

Pada beberapa kasus parah, pasien membutuhkan resep obat tambahan agar asam lambung tidak melukai esofagus.

Tidak hanya itu, banyak herbal yang bisa meredakan gejala GERD. Di antaranya jahe, licorice, dan teh chamomile.

Selengkapnya baca di sini:

3 Obat Herbal GERD yang Paling Ampuh

Adblock test (Why?)


[POPULER SAINS] Dugaan Pelecehan Seksual KPI | Apa Jadinya Jika Vaksin Sinovac dan AstraZeneca Dicampur? - Kompas.com - KOMPAS.com
Read More

No comments:

Post a Comment

POPULER HARI INI: Ramalan Zodiak 4 Juli hingga Spoiler Drakor Alchemy of Souls - Pikiran Rakyat Bekasi - Pikiran Rakyat Bekasi

PR BEKASI - Berikut ini beberapa berita populer yang dirangkum untuk pembaca setia Pikiranrakyat-Bekasi.com pada Senin, 4 Juli 2022. Te...